#7 Catatan Strategi Belajar Lifa
Untuk sementara, kesimpulan gaya belajar kakak Lifa yaitu visual auditori. Untuk selanjutnya saya mencoba untuk mengamati gaya belajar adik Lyan.
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#kuliahBunsayIIP
@institutibuprofesional
Maka menurut materi kuliah Bunsay, strategi belajar untuk kakak adalah sebagai berikut.
Strategi untuk mempermudah proses belajar anak visual :
● Gunakan materi visual seperti, gambar-gambar, diagram dan peta.
● Gunakan warna untuk menghilite hal-hal penting.
● Ajak anak untuk membaca buku-buku berilustrasi.
● Ajak anak untuk membaca buku-buku berilustrasi.
● Gunakan multi-media (contohnya: komputer dan video).
● Ajak anak untuk mencoba mengilustrasikan ide-idenya ke dalam gambar.
Strategi untuk mempermudah proses belajar anak auditori :
● Ajak anak untuk ikut berpartisipasi dalam diskusi baik di dalam kelas maupun di dalam keluarga.
● Ajak anak untuk membaca materi pelajaran dengan keras.
● Gunakan musik untuk mengajarkan anak.
● Diskusikan ide dengan anak secara verbal.
● Biarkan anak merekam materi pelajarannya menjadi audio dan ajak dia untuk mendengarkannya sebelum tidur.
#hari7
#tantangan10hari#gamelevel4
#gayabelajaranak
#kuliahBunsayIIP
@institutibuprofesional
Comments
Post a Comment