#9 Mandiri itu Menyenangkan
Mandi dengan serius masih harus diingatkan, terlebih adik yang masih suka main saat mandi sampai sabun cair dihabiskan padahal baru beli😂. Karena itu, sementara sabun cair di skors untuk anak-anak. Alias ditaruh atas, mereka pakai sabun batang saja. Tapi kata kakak licin memakainya. Emm... Baiklah sementara saya yang tuangin sabun cairnya. Sebenarnya kakak sudah faham, lebih banyak perbuatan adiknya yang masih suka main di kamar mandi.
Meletakkan kembali handuk dan baju kotor masih harus terus diingatkan, tak apalah, kita saja yang dewasa masih suka lupa naruh handuk kembali😁.
Melatih mereka mandiri memang perlu kesabaran dan kasih sayang, serta motivasi dengan bahasa mereka. Karena saya ingin mereka bahagia menjalaninya, hingga timbul kemauan sendiri, tidak terpaksa😊.
Saat mau berangkat buka bersama di rumah Eyang, mandi sendiri, pilih baju sendiri, pakai sendiri, sampai rapi jali. Alhamdulillah kakak sudah faham kalau mau pergi pakai serba panjang. Kalau adik punya gaya sendiri😄.
#hari13
#gamelevel2
#tantangan10hari
#melatihkemandirian
#kuliahbundasayang
Institut Ibu Profesional
Comments
Post a Comment